90 Warga Margaasih Dapatkan Rice cooker Gratis dari Kementerian ESDM, Kades Yayan Berikan Apresiasi

HAK SUARA
23 Jan 2024 15:43
Ragam 0 154
2 menit membaca

LIPUTAN4.COM, BANDUNG – Pemerintah mulai menyalurkan bantuan berupa rice cooker gratis kepada masyarakat di Kabupaten Bandung. Bantuan dari Kementrian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) tersebut disalurkan kepada ribuan keluarga penerima manfaat (KPM) se-Kabupaten Bandung.

Salah satunya di Desa Margaasih, Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung. Warga Desa Margaasih merupakan penerima manfaat bantuan rice cooker terbanyak di wilayah Kecamatan Cicalengka.

Sebanyak 90 KPM mendapatkan bantuan rice cooker dari Kementerian ESDM, hasil usungan dari anggota DPR RI Partai PKS, Diah Nurwitasari.

Kepala Desa Margaasih, Yayan Suryana sangat mengapresiasi bantuan yang diterima masyarakat di wilayahnya.

” Saya bersyukur, ada 90 warga masyarakat di Margaasih yang mendapatkan bantuan rice cooker gratis dari Pemerintah saat ini, ” ucap Yayan kepada awak media liputan4.com, pada Senin (22/01/2024).

Kami pihak desa hanya mengajukan para KPM berdasarkan ketentuan yang sudah ada, dimana masyarakat yang berhak mendapatkan rice cooker gratis ialah mereka yang berstatus pelanggan PT. PLN Persero dan rumah tangga yang telah memenuhi kriteria tertentu.

” Keputusan siapa saja para penerima manfaat bantuan rice cooker ini, sepenuhnya merupakan kewenangan Kementerian ESDM, ” ujar Yayan.

Beliau menekankan keoada warganya agar memelihara, merawat, dan menggunakan rice cooker dengan baik.

” Gunakan rice cooker ini sesuai aturan yang sudah di sampaikan, jangan sampai bantuan alat masak ini diperjualbelikan kembali. Rawat, pelihara, dan gunakan dengan bijak, ” tegasnya.

Kades juga menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada semua pihak yang telah membantu sampai terealisasinya bantuan alat masak tersebut.

” Terima kasih dan apresiasi saya sampaikan kepada Kementrian ESDM, PLN, Ibu Diah Nurwitasari, para perangkat desa, dan juga RT/RW yang telah membantu masyarakat mendapatkan bantuan alat masak berupa rice cooker, karena tentunya bantuan ini sangat membantu sekali masyarakat, ” pungkas Yayan, Kepala Desa Margaasih. ( Akuy)

 

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: 90 Warga Margaasih Dapatkan Rice cooker Gratis dari Kementerian ESDM, Kades Yayan Berikan Apresiasi Wartawan: KUSWANDI

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x