PAMEKASAN – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Polres Pamekasan menggelar Apel Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), Jum’at (14/3).
Apel yang dipimpin langsung oleh Kabagops Polres Pamekasan AKP Sahrawi ini berlangsung di Mako Polres Pamekasan, sekitar pukul 23.30 WIB.
Personel yang terlibat terdiri dari Personil Kodim 0826 Pamekasan, Personel Brimob, Personel gabungan Polres Pamekasan.
Usai apel personel yang terlibat langsung melaksanakan patroli hanting mengelilingi jalan di sekitar kota serta pinggiran kota.
Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto melalui Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto menjelaskan sasaran KRYD yaitu kegiatan dan aksi premanisme yang
mengganggu keamanan, ketertiban dan kenyamanan
masyarakat terutama selama bulan ramadan.
Dengan digelarnya KRYD ini, Polres Pamekasan menunjukkan kesiapsiagaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan suci Ramadhan.
Langkah ini diharapkan dapat mencegah berbagai potensi gangguan keamanan dan menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat Kab. Pamekasan.