Bangun Sinergitas Jelang Pemilu 2024, Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Silaturahmi ke Koramil 04

HAK SUARA
8 Nov 2023 15:41
Birokrasi 0 153
1 menit membaca

Jakarta – Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu Iptu Didik Tri Maryanto, didampingi Bhabinkamtibmas dan Kapolsubsektor Pulau Panggang, melaksanakan giat anjangsana ke Koramil 04 Kepulauan Seribu. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan membangun sinergitas antara TNI dan Polri menjelang Pemilu 2024 di wilayah Kepulauan Seribu Utara, Rabu (08/11/2023).

Pulau Karya menjadi saksi dari pertemuan yang penting ini, dimana perwakilan keamanan dari TNI dan Polri bersatu dalam semangat menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. Kapolsek Didik Tri Maryanto menyatakan pentingnya kolaborasi antara kedua lembaga ini dalam memastikan keamanan selama proses Pemilu 2024.

“Silahturahmi dan kerjasama antara TNI dan Polri adalah kunci keberhasilan dalam memastikan Pemilu berjalan lancar dan aman. Kami berkomitmen untuk bekerja bersama-sama dalam memelihara stabilitas dan keamanan di Kepulauan Seribu Utara,” ujar Iptu Didik.

Dengan kegiatan ini, diharapkan akan tercipta atmosfer harmonis dan saling mendukung antara aparat keamanan di wilayah Kepulauan Seribu Utara. Sinergitas TNI/Polri adalah aset berharga dalam menjaga keamanan masyarakat dan mengawal jalannya proses demokrasi di Indonesia.

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Bangun Sinergitas Jelang Pemilu 2024, Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Silaturahmi ke Koramil 04 Wartawan: TAUFIK ARIFIN

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x