Benny Rhamdani Beber Cawapres Ganjar Pranowo Berinisial M, Mahfud MD Langsung Menghadap Megawati Soekarnoputri

HAK SUARA
17 Okt 2023 23:25
Politik 0 163
2 menit membaca

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — PDIP menyatakan cawapres Ganjar Pranowo sudah dipilih oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Bahkan sosok cawapres Ganjar Pranowo itu akan diumumkan langsung oleh Megawati besok Rabu 18 Oktober 2023.

Pengumuman cawapres Ganjar Pranowo itu akan dilakukan di Kantor DPP PDIP pada pukul 10.00 WIB.

Usai pernyataan tersebut, Menkopolhukam Mahfud MD malam-malam menghadap Megawati.

Mahfud MD mendatangi kediaman Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa 17 Oktobe 2023 malam.

Akan tetapi, belum ada keterangan resmi terkait kedatangan Mahfud MD ke rumah Megawati itu. Demikian juga apa yang dibahas Megawati dengan Mahfud MD.

Tidak diketahui pula bahwa Mahfud MD dan Megawati akan membahas soal cawapres Ganjar Pranowo atau yang lainnya.

Hanya saja, nama Mahfud MD sudah sejak lama disebut-sebut jadi salah satu kandidat kuat pendamping Ganjar di Pilpres 2024.

Mahfud juga santer disebut akan jadi bakal cawapres Ganjar Pranowo. Berdasarkan foto yang beredar, terlihat Mahfud MD berfoto dengan Megawati.

Mahfud MD yang mengenakan kemeja batik lengan panjang terlihat menenteng sebuah notes dan sejumlah kertas.

Mahfud berdiri di samping kiri Megawati yang mengenakan pakaian warna merah muda. Keduanya terlihat melempar senyum lebar.

Sebelumnya, Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo, Benny Rhamdani, menyebut sosok cawapres Ganjar Pranowo itu berinisial M. “Inisialnya M,” ungkap Benny, Selasa 17 Oktober 2023.

Akan tetapi Benny tak mengungkap secara pasti siapa sosok inisial M tersebut. Meski begitu, Benny menyebut Mahfud MD di antara salah satu nama yang ia lontarkan.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x