Biden akan Bahas Israel, Ukraina dalam Pidato Nasional pada Kamis

HAK SUARA
19 Okt 2023 20:48
1 menit membaca

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden siap menyampaikan pidato nasional pada Kamis (19/10) malam dan membahas tanggapan AS atas serangan Hamas baru-baru ini terhadap Israel serta perang Rusia di Ukraina.

Biden berkunjung ke Israel pada Rabu, membawa pesan dukungan bagi Israel sambil berupaya mengamankan bantuan kemanusiaan bagi warga Palestina di Jalur Gaza.

AS mengumumkan $100 juta bantuan untuk Gaza dan Tepi Barat, dan pemerintahan Biden diperkirakan akan mengusulkan $100 miliar bantuan pendukung untuk Israel, Ukraina, Taiwan dan keamanan di sepanjang perbatasan AS-Meksiko.

“Pemerintahan saya berhubungan erat dengan para pemimpin sejak saat pertama serangan ini,” kata Biden hari Rabu di Tel Aviv. “Kami akan memastikan kami memiliki apa yang Anda miliki, apa yang Anda perlukan untuk melindungi rakyat Anda, untuk membela negara Anda. Selama puluhan tahun, kami telah memastikan keunggulan kualitatif militer Israel. Dan akhir pekan ini, saya akan meminta Kongres AS untuk memberikan paket dukungan yang belum pernah terjadi sebelumnya untuk pertahanan Israel,” lanjut Biden. [uh/ab]

 

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x