Bupati Indah Putri Indriani Meresmikan Gedung Pemuda Dan Olahraga Desa Malangke Kabupaten Luwu Utara

HAK SUARA
13 Feb 2024 16:43
Ragam 0 156
2 menit membaca

Peresmian tersebut dirangkaikan dengan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT- Dana Desa) Tahun Anggaran 2024 serta pemberian insentif kepada kader-kader desa.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, saya menyampaikan selamat kepada pemerintah dan masyarakat Desa Malangke atas diresmikannya Gedung Pemuda dan Olahraga ini,” kata Bupati Indah.

Bupati Indah mengatakan, Gedung Pemuda dan Olahraga tersebut merupakan gedung terbesar yang dibangun di desa yang bersumber dari dana desa.

“Bukan hanya di  Kecamatan Malangke, tapi termasuk yang terbesar di Kabupaten Luwu Utara. Gedung Pemuda dan Olahraga ini nantinya akan digunakan untuk kepentingan masyarakat desa setempat seperti ruang pertemuan, kegiatan kepemudaan, keagamaan, sosial, olahraga, dan kegiatan positif lainnya yang melibatkan warga desa setempat,” terang Bupati Indah.

Oleh karena itu, Indah meminta pemanfaatan dan pemeliharaan gedung harus dijaga dengan sebaik-baiknya.

“Saya berharap dan saya titip kepada pemerintah desa untuk dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya serta pemeliharaannya juga dijaga. Gedung ini juga bisa dimanfaatkan sehingga bisa jadi pendapatan dari desa,” harap Indah.

Sebelumnya, orang nomor satu di Luwu Utara ini mengapresiasi percepatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai dan pemberian insentif kepada kader di Desa Malangke.

“Saya mengepresiasi karena Ini adalah desa kedua yang tercepat dalam penyaluran BLT dana desa, dan menjadi yang pertama di Kecamatan Malangke,” tutur Bupati Indah. 

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Bupati Indah Putri Indriani Meresmikan Gedung Pemuda Dan Olahraga Desa Malangke Kabupaten Luwu Utara Wartawan: YULI LUTRA

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x