Gelar Reses, Hj. Thoriqoh Optimis Dapil IV Kembali Mendapatkan Satu Kursi di Pemilu 2024

HAK SUARA
10 Okt 2023 14:26
Politik 0 178
2 menit membaca

LIPUTAN4.COM, BANDUNG – Ketua DPD PAN Kabupaten Bandung optimis, di daerah pemilihan ( Dapil IV ) akan kembali mendapatkan satu kursi anggota dewan DPRD Kabupaten Bandung.

Hal itu diungkapkan Hj. Thoriqoh Nasrullah Fitriyah S.T ME Sy, yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Jawa Barat komisi III, pada saat kegiatan Reses I Tahun Sidang 2023-2024, yang digelar di GOR Yudehil Desa Cicalengka Kulon, pada Selasa (10/10/2023).

” Sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, saya baru kembali hadir menemui masyarakat yang ada di Kecamatan Cicalengka, dan pada Reses I ini merupakan yang pertama kali saya kunjungi, ” ucap Thoriqoh.

Lanjut Sang Politisi PAN ini, selain untuk menemui dan menampung aspirasi masyarakat, saya juga ingin mengontrol sejauh mana pelaksanaan pembangunan yang telah menggunakan anggaran APBD Provinsi Jawa Barat terhadap masyarakat di wilayah Kecamatan Cicalengka.

Sebagai Ketua DPD PAN Kabupaten Bandung, kata Thoriqoh, saat ini baru 4 kursi untuk DPRD Kabupaten Bandung, sehingga ada harapan untuk Pemilu mendatang disetiap Dapil bisa mendapatkan satu kursi. Untuk itu, kita akan mensupport dan memotivasi para caleg supaya semuanya bergerak.

Karena secara secara historis, beliau menjelaskan, pernah ada juga anggota dewan dari daerah pemilihan ( Dapil IV), sehingga saya merasa tertantang PAN bisa kembali mendapatkan satu kursi dari Dapil IV ini.

” Harus ada perwakilannya dari Dapil IV, siapapun itu. Dimana semua struktur partai harus bergerak dan harus mengutamakan partai terlebih dahulu. Kecuali untuk tim sukses, karena biasanya mereka akan memenangkan calon yang diusungnya terlebih dahulu, ” pungkas Hj. Thoriqoh, anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Komisi III Partai PAN Dapil Jabar 2.

Penulis : Kuswandi

 

 

Terima kasih atas kunjungan Anda dan mrmbaca berita dengan judul: Gelar Reses, Hj. Thoriqoh Optimis Dapil IV Kembali Mendapatkan Satu Kursi di Pemilu 2024 pada media LIPUTAN4.COM. Reporter: KUSWANDI

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x