Kapolres Sergai Hadiri Upacara Hut Sergai ke 20

HAK SUARA
6 Jan 2024 13:42
Ragam 0 173
2 menit membaca

Keterangan gambar : Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta saat menerima penghargaan diberikan langsung oleh Bupati Sergai H Darma Wijaya / Dmk

Sergai, Liputan4.com – Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), Polda Sumut menghadiri upacara hari ulang tahun (Hut) Kabupaten Serdang Bedagai yang ke 20 di Alun – Alun Kab. Serdang Bedagai Desa Firdaus Kec. Sei Rampah Kab. Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara sekira pukul 08.15 wib.

Diketahui, Hut sergai yang ke 20 kali ini mengusung tema Merangkai kebersamaan untuk Serdang Bedagai maju terus.

Tampak di Upacara tersebut, Bupati Sergai H Darma Wijaya bertindak sebagai pembina upacara dan Edi Syahputra sebagai pemimpin upacara.

Sebelumnya upacara diawali dengan Doa dan menyanyikan lagu Mars Serdang Bedagai.

Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta melalui Kasi Humas Iptu Edward Sidauruk usai upacara kepada wartawan mengucapkan syukur kepada allah dan mengucapkan selamat kepada Sergai yang telah memasuki usia yang ke 20.

“Hari ini kita patut bersyukur bahwa Kab Serdang Bedagai telah memasuki usia 20 Tahun dengan begitu banyak perkembangan pembangunan di berbagai sektor” Ucapnya.

Dengan kerja keras dan loyalitas yang tinggi, Serdang Bedagai telah menorehkan prestasi baik ditingkat provinsi maupun nasional.

“Sekali lagi saya sampaikan Selamat atas HUT Serdang Bedagai ke 20 semoga kedepannya Kab. Serdang Bedagai dapat menjadi Kabupaten yang sejahtera dan maju terus” Ungkapnya.

Upacara ini juga di rangkai dengan penyerahan simbolis penghargaan Satya Lencana Karya Satya 10, 20 dan 30 Tahun dan penyerahan penghargaan kepada ASN berprestasi serta penyerahan Sertifikat tanah oleh BPN kepada Bupati Serdang Bedagai.

Selain Kapolres, tampak hadir dalam upacara ini, Wakil Bupati Serdang Bedagai H..Adlin Umar Tambunan, Kapolres Tebing Tinggi diwakili Waka Polres Tebing Tinggi Kompol A. S Sembiring, Dandim 0204/DS diwakili Kasdim Mayor CZE TM Panjaitan, Ketua DPRD Sergai M Ilham Ritonga, Kajari Sergai Mayhardy Indra Putra, Kakankemenag Dr. H Zulkifli Sitorus, Ketua FKUB H. Khoya Samosir, Ketua KPUD Sergai Agusli Matondang, Ketua Bawaslu Ewin Sahputra, Para OPD Sergai, Kepala BPN Roni.L Parningotan, (Dmk)

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Kapolres Sergai Hadiri Upacara Hut Sergai ke 20 Wartawan: SARIANTO DAMANIK

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x