Medan, Liputan4.com – Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dr Teddy John Sahala Marbun SH MHum memberikan arahan kepada Bhabinkamtibmas sejajaran Polrestabes Medan, Kamis (28/12/2023) pagi di Lapangan apel Polrestabes Medan.
Dalam arahannya, Kapolrestabes Medan meminta kepada Bhabinkamtibmas sejajaran Polrestabes Medan untuk melayani masyarakat dengan baik.
“Saya minta kepada personel khususnya Bhabinkamtibmas, agar melayani masyarakat dengan baik,” kata Kapolrestabes Medan dalam arahannya.
Kapolrestabes Medan dalam apel pengarahan tersebut juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran rekan-rekan pada apel pagi hari ini.
“Mari mengucapkan rasa syukur kita kepada Tuhan karena kita masih diberi kesehatan dan kesempatan untuk melaksanakan apel hari ini,” ujar Kapolrestabes Medan.
Lanjut dikatakan orang nomor satu di Polrestabes Medan ini bawa apel pengarahan ini dilaksanakan untuk mempererat tali silahturahmi Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun sebagai Kapolrestabes Medan dengan Bhabinkamtibmas sejajaran Polrestabes Medan.
“Selama seminggu ini tingkat kriminalitas cukup tinggi seperti kasus 3C (Curas, Curat dan Curanmor). Sebagai Bhabinkantibmas, saya mengingatkan kembali anda di tingkat lurah dan desa. Keberhasilan Polri ada di tangan Bhabinkamtibmas,” tegas Kapolrestabes Medan.
Kombes Pol Teddy Marbun juga mengingatkan kepada personel agar selalu menjaga solidaritas selaku anggota Polri dan menjaga Harkamtibmas.
“Saya akan datang ke masing-masing Kecamatan/Desa. Datakan lurah dan Kepling. Mari kita bekerja dengan baik sebagai anggota Polri untuk mematuhi tanggungjawab kita,” ungkap perwira dengan pangkat tiga bunga melati emas di pundaknya.
Kapolrestabes Medan juga berpesan kepada personel agar selalu menjaga kesehatan dan cek kesehatan dengan baik.
“Terakhir, laksanakan tugas dengan baik, nomor handphone Bhabinkamtibmas harus ada dengan masyarakat, agar masyarakat bisa terlayani dengan dengan cepat dan baik,” tandas Kombes Pol Teddy Marbun.
Dalam apel pengarahan tersebut turut dihadiri Wakapolrestabes Medan, AKBP Anhar Arlia Rangkuti, pejabat utama (PJU) Polrestabes Medan, serta personel Bhabinkamtibmas sejajaran Polrestabes Medan.(Abdi)
Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Kapolrestabes Medan, Berikan Arahan Kepada Bhabinkamtibmas Sejajaran : Layani Masyarakat dengan Baik Wartawan: ABDI SUMARNO
Tidak ada komentar