Ketua Yayasan ITS Paluta Bangga, Walau Timnya Raih Runner Up di Turnamen Naga Saribu RCM Cup 2023

HAK SUARA
5 Okt 2023 08:55
Olahraga 0 167
2 menit membaca

LIPUTAN4. COM. PADANGLAWAS UTARA (SUMUT) PALUTA-Tim FC BEM ITS Paluta meraih Runner Up di Turnamen Naga Saribu RCM Cup Tahun 2023 usai kalah dari Tim OPPS Siunggam dengan skor 2-0 di Lapangan Bola Desa Naga Saribu, Kecamatan Padang Bolak Tenggara, Kabupaten Padang Lawas Utara, sabtu (30/09/2023) sore.

Walau kalah dipartai Final, Tim Besutan Akhir Abadi Tanjung, mendapat pujian dari Ketua Yayasan Institut Teknologi dan Sains Padang Lawas Utara (ITS Paluta) Doni Pinayungan, dan Rektor ITS Paluta Assoc. Prof. Dr. Sri Rahayu.

Doni Pinayungan yang didampingi Rektor ITS Paluta menyampaikan rasa bangganya kepada seluruh Pemain dan Tim Oficial atas raihan tersebut saat menyambut kedatangan seluruh Timnya.

“Saya ucapkan terima kasih atas perjuangan seluruh pemain dan tim oficial, mudah-mudahan dengan prestasi ini ITS Paluta semakin dapat berprestasi di level yang lebih bergengsi,” harapnya.

Senada dengan Ketua Yayasan, Rektor ITS juga menyampaikan, prestasi bukanlah hal yang instan, mesti melalui proses persiapan yang penuh pengorbanan, jadikan Turnamen Naga Saribu RCM Cup 2023 bagian dari persiapan untuk meraih prestasi kedepannya, ucap Sri Rahayu memompa semangat pemain.

Sementara Manager Tim FC BEM ITS Paluta Akhir Abadi Tanjung, S.Pd, M.Si mengucapkan Terima kasih kepada Ketua Yayasan dan Rektor serta seluruh Civitas Akademika ITS Paluta yang telah mendukung, hingga Tim besutannya tampil di Partai Final.

“Semoga usaha kita dalam mengiringi minat dan bakat Mahasiswa/i sejalan dengan visi misi ITS Paluta dengan mewujudkan Perguruan Tinggi (PT) yang Unggul dan Utama,” ungkapnya.

Selain meraih Runner Up, sala satu Pemain Tim FC BEM ITS Paluta atas nama Anwar, Mahasiswa Prodi Teknologi Informatika juga meraih Pemain Terbaik dalam Turnamen tersebut.(BRH).

Berita dengan judul: Ketua Yayasan ITS Paluta Bangga, Walau Timnya Raih Runner Up di Turnamen Naga Saribu RCM Cup 2023 pertama kali tampil pada LIPUTAN4.COM. Reporter: NISA

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x