JAKARTA, JITUNEWS.COM -Ketua DPD PDIP Puan Maharani meminta kepada para wartawan untuk bertanya kepada Presiden Joko Widodo apakah masih mendukung Ganjar Pranowo atau tidak di Pilpres 2024. Ia mengaku ingin mengetahui jawaban terkait hal itu dari awak media.
“Pertanyaannnya harus ditanyakan ke Pak Jokowi bukan ke saya. Jadi nanti tanya ya kalau presiden sudah pulang, masih mendukung Pak Ganjar Pranowo atau punya pilihan lain. Tolong ditanyakan. Saya juga mau tahu jawabannya,” kata Puan di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).
Puan memaklumi Jokowi yang tidak hadir dalam acara deklarasi Mahfud Md sebagai cawapres Ganjar Pranowo. Ia menyebut agenda kenegaraan di luar negeri lebih urgen dibanding kegiatan yang lain.
“Sebagai kader PDI Perjuangan Presiden Jokowi saat ini mempunyai tugas negara untuk hadir di Tiongkok, Beijing juga mempunyai acara lain yang rencananya akan juga melawat ke Riyadh,” ujarnya.
Meski demikian, ia mengatakan bahwa Jokowi mengetahui terkait deklarasi Mahfud Md sebagai cawapres Ganjar Pranowo.
“Beliau itu kan presiden tidak diberitahu juga tahu. Nanti saya tanya ya, saya tanya dulu udah dilibatkan atau belum,” bebernya.
Tidak ada komentar