Misteri Kebakaran di Bantaeng, Penemuan Mayat Terbakar Gegerkan Warga

HAK SUARA
18 Okt 2023 19:27
Peristiwa 0 171
2 menit membaca

FAJAR.CO.ID, BANTAENG — Seorang pria bernama Yada Bin Kammisi (56) ditemukan meninggal dunia dalam keadaan hangus hangus terbakar, pada Rabu (18/10/2023) sekitar pukul 01.30 Wita. 

Yada menjadi korban kebakaran sebuah rumah kebun di kampung Talle, Desa Bonto Tappalang, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Bantaeng. 

Kapolres Bantaeng AKBP Andi Kumara mengatakan, rumah kebun yang terbakar itu berbahan kayu sehingga mudah terbakar.

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), kata Andi Kumara, sampai saat ini, belum diketahui penyebab pasti kebakaran tersebut.

Diceritakan orang nomor satu di Polres Bantaeng itu, awalnya kebakaran itu ditemukan oleh salah seorang warga setempat. 

“Awalnya kebakaran yang memilukan ini pertama sekali dilihat oleh saksi bernama Riswandi Bin Sa’ad (23),” ujar Andi Kumara kepada fajar.co.id, Rabu (18/10/2023).

Saat itu, kata Andi Kumara, saksi bersama temannya sedang berboncengan saat hendak membeli rokok. 

“Mereka berboncengan membeli rokok di warung, saat itu dia melihat ada kobaran api di TKP,” Andi Kumara menuturkan. 

Kaget melihat kobaran api, saksi kemudian memberitahukan kepada warga untuk bersama-sama memadamkan api.

Sekitar pukul 02.10 Wita, disebutkan Andi Kumara, satu unit armada pemadam kebakaran dari Dinas Satpol PP dan Damkar Bantaeng tiba di TKP.

“Mereka langsung melakukan pemadaman yang dibantu masyarakat setempat,” tukasnya. 

Diungkapkan Andi Kumara, api baru bisa dikuasai sekitar 20 menit proses pemadaman.

“Api baru dapat sepenuhnya dipadamkan pada pukul 02.30 Wita,” imbuhnya.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x