Medan, Liputan 4.com-
Tim Kunjungan Aksi Sosial Panitia Natal Oikumene Pemko Medan, Jumat (8/12) mengunjungi lima panti asuhan untuk memberikan bantuan beras, minyak goreng telur dan gula.
Kelima panti asuhan yang dikunjungi terdiri atas Yayasan Advent Peduli Indonesia di Jalan Air Bersih, Panti Asuhan SOS Children Village di Jalan Seroja Raya Medan Tuntungan, Panti Asuhan Clarista di Jalan Pintu Air Gang Pegagan Kelurahan Kuala Bekala Kecamatan Medan Johor.
Tim juga mengunjungi Panti Karya Murni Tuna Netra di Jalan Karya Wisata Medan Johor, dan Panti Asuhan Al Jamiatul Washliyah di Jalan Yos Sudarso Kelurahan Tanjung Mulia Kecamatan Medan Deli.
Kepada masing-masing panti asuhan tersebut, Tim Kunjungan Aksi Sosial Panitia Natal Oikumene itu memberikan 300 kg beras, 50 liter minyak goreng, 10 papan telur ayam, dan 50 kg gula.
Dumaria Gultom, salah seorang anggota Tim Kunjungan Aksi Sosial Panitia Natal Oikumene Pemko Medan, mengatakan, aksi sosial ini rangkaian Safari Natal yang diselenggarakan Pemko Medan.
“Semoga bantuan dari Pemko Medan ini bermanfaat bagi adik-adik di yayasan maupun panti asuhan,” ungkapnya di sela-sela kunjungan di Yayasan Advent Peduli Indonesia.(JB)
Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Panitia Natal Oikumene Pemko Medan Aksi Sosial ke Panti-panti Asuhan Wartawan: JONI BARUS
Tidak ada komentar