PB Kompak Adakan Turnamen Badminton

HAK SUARA
2 Mar 2024 15:42
Olahraga 0 702
3 menit membaca

LIPUTAN4.COM, Jakarta Barat, Kekompakan serta gotong royong merupakan tradisi yang sudah terbentuk dalam Masyarakat Indonesia. Saling tolong menolong sesama sangat melekat dan terlihat di budaya Timur ini. Berawal dari obrolan santai dan ngopi bareng saat adanya kegiatan di sekitar lingkungan adalah momentum yang sangat baik untuk menjadi ajang silaturohmi dan ajang kebersamaan dalam lingkungan. Seperti yang di lakukan oleh warga RT 012 RW 04, Kalideres, Jakarta barat ini.

 Berawal dari sini saat ada kumpul-kumpul warga,sehingga warga  saling tukar pikiran dan menyampaikan gagsan yang positif untuk kemajuan serta kekompakan. Dalam hal ini ide salah satu ide bagus adalah membentuk kegiatan  di lingkungan untuk tujuan kebersamaan. Terbukti dengan ide tersebut serta gagsan dapat membentuk sebuah kegiatan yaitu kegiatan olah raga badminton dengan nama PB Kompak

PB Kompak sendiri dibentuk pada hari Minggu ,6 Agustus 2023dengan anggota 48 orang di wilayah RW 04 dengan pengurus Ketua Bono, Humas.Karyadi, Bendahara  Nano, Anto, penasehat Manap,  Yatno, Jajang, penanggung jawab lapangan Iyet, Bekti, Taswadi, Trimanto. Dengan seiringnya waktu PB Kompak ini selalu mengadakan Latihan tiap minggunya untuk mempererat tali silaturohmi.

Serta Pada tanggal 1 Maret 2024 berhasil mengadakan turnamen bertempatRT 012 RW 04, Kalideres, Jakarta barat, para peserta juga bertanding secara sportif. Untuk turnamen sendiri di buka secara umum, dan anggota PB Kompak sendiri juga banyak yang mendaftarkan diri sebagai peserta. Buka hanya itu dalam kegiatan turnamen ini juga banyak penonton yang hadir untuk bisa menyaksikan jalannya turnamen Badminton yang di selenggarakan oleh BP Kompak.

Dalam agenda tersebut ketua PB Kompak Bono mengatakan kepada media bahwa, “Kegiatan ini di selengarakan untuk mempererat tali silaturohmi antar warga. Dengan adanya Turnamen ini di harapkan antar warga saling mengenal satu dengan yang lain dan untuk menjaga kerukunan antar warga agar terjalin lingkungan yang akrab antar sesama warga”.

“ untuk terimakasih untuk peserta turnamen serta panitia dan warga yang sudah support acara ini, sehingga acara ini berjalan lancer dan sukses. Semoga kita makin rukun dan kain solid lagi kedepannnya. Saya berharap dengan adanya acara semacam ini bisa menjadi motifasi untuk menjaga kekompakan warga dalam segala hal . Saling bergotong royong dan saling membantu baik suka dan duka”, ucap Jemi Sofiardo.

Di lokasi yang sama  salah  satu warga Karyadi Pangestu , dirinya sangat senang dengan terbentuknya PB Kompak dan bisa mengadakan turnamen ini. “ Dengan kegiatan ini kitab isa saling support satu dengan yang lain, saling bahu membahu untuk memajukan lingkungan. Karena dengan  silaturohmi yang baik akan terjain komunikasi yang baik juga sehingga akan menjadikan lingkungan makin maju”, tutup Karyadi Pangestu.

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: PB Kompak Adakan Turnamen Badminton Wartawan: JARKONI

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x