Toba | Liputan4.com – Bupati Toba, Provinsi Sumatera Utara, Poltak Sitorus mengajak seluruh masyarakatnya aktif berpatisipasi menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan di pemilihan umum 2024 nanti.
Ajakan itu disampaikan Poltak, pada acara Sosialisasi Cipta Kondisi Dalam Rangka Pencegahan Konflik, bertema Membangun harmoni mencegah konflik menuju pemilu tahun 2024 yang aman dan damai.
Acara ini diikuti 16 camat, tokoh masyarakat perwakilan 16 kecamatan dan para pengurus parpol peserta pemilu di Pendopo rumah dinasnya di Balige, Selasa (5/12/2023)
Dikatakan menjaga kondusifitas pemilu 2024 bukan hanya tanggungjawab pemerintah, KPU, Bawaslu dan TNI/POLRI tetapi juga merupakan tanggungjawab seluruh elemen masyarakat Toba. “Semua stakeholders harus berpatisipasi dan berkolaborasi,” ujarnya.
Oleh sebab itu Poltak menghimbau seluruh peserta sosialisasi dapat menjadi agen informasi dengan mengedukasi serta mengingatkan masyarakat di wilayah masing masing. Aparat Negeri Sipil (ASN) juga dihimbau supaya netral dan membantu stakeholder penyelenggara pemilu dalam mengedukasi masyarakat.
Ketua KPU, Sugar Sibarani menyampaikan harapan serupa. Dalam mencegah terjadinya konflik, komunikasi efektif harus terus dibangun. Pihaknya sendiri akan memberikan bimbingan teknis bagi perangkatnya agar berkinerja baik. “Kami akan berupaya menyelenggarakan pemilu sebaik mungkin agar terminimalisasi masalah masalah yang timbul,” ujarnya.
Ketua Bawaslu, Sahat Sibarani mengajak masyarakat turut mengawasi KPU dan Bawaslu. “Kita harus mencegah terjadinya konflik sejak dini. Bukan hanya Bawaslu, semua masyarakat harus berperan aktif,” imbuhnya.
Kapolres Toba diwakili Kapolsek Balige, IPTU Selamat Pasaribu menyarankan supaya KPU dan Bawaslu memperhatikan aspek demografi mengingat Kabupaten Toba berada di daerah ketinggian.
Pihaknya sendiri akan efektif melakukan pengawasan dan pengamanan logistik, transportasi, alat peraga pemilu, kertas surat suara dan sebagainya sehingga proses penyelenggaraan pemilu aman, tertib dan lancar.
Diakhir acara, Kepala Badan Kesbangpol Broztito Sianipar, mengingatkan seluruh peserta senantiasa efektif membantu penyelenggara pemilu dalam mengedukasi masyarakat dalam membangun harmoni mencegah konflik menuju pemilu tahun 2024 yang aman dan damai. Khususnya kepada camat dan pengurus partai agar menghimbau kepala desa dan kadernya agar terus menyampaikan himbauan supaya menjaga ketertiban dan kenyamanan demi terciptanya kondisi yang harmonis. “Itu harapan kami,” ujarnya. (eduard)
Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Pemkab Toba Gelar Sosialisasi Cipta Kondisi Dalam Rangka Pencegahan Konflik, Menuju Pemilu 2024 Wartawan: EDUARD SIBUEA SH
Tidak ada komentar