Resmi! Pasangan Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar Mendaftar di KPU Sebagai Calon Peserta Pilpres 2024

HAK SUARA
19 Okt 2023 11:43
Nasional 0 120
2 menit membaca

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Pasangan Capres/Cawapres dari Koalisi Perubahan dan Persatuan Anies Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar secara resmi telah mendaftarkan diri di KPU RI.

Pasangan berjargon Amin bersama rombongan tiba sekiranya pukul 09:36 WIB di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol Nomor 29, Jakarta, Kamis (19/10/2023).

Anies dan Cak Imin terlihat mengenakan kemeja warna putih dan bawahan hitam, serta mengenakan peci hitam.

Keduanya didampingi sejumlah petinggi Partai NasDem, PKB dan PKS.

Ketua KPU RI, Hasyim Ashari yang menerima pasangan Amin menyebut pihaknya telah menerima secara administratif berkas syarat Capres/Cawapres.

“Secara administratif yang kami Terima ini penilaiannya atau ukurannya adalah lengkap atau belum lengkap, itu saja. Sekiranya belum lengkap masih bisa di lengkapi,” ucap Hasyim.

Setelah ini, KPU akan melakukan verifikasi berkas dari pasangan Amin ini. KPU pun masih akan memberikan kesempatan untuk memperbaiki jika masih ada yang belum lengkap.

“Nah setelah ini, kita akan memasuki tahapan verifikasi yang ukurannya adalah dua, apakah dokumennya benar atau belum, sah atau belum, nah itu nanti masih ada kesempatan sekiranya dokumen dinyatakan belum benar atau sah, nanti ada kesempatan untuk dilakukan perlengkapan atau perbaikan,” ucapnya.

Hasyim pun menambahkan, KPU akan menyiapkan tes pemeriksaan kesehatan jasmani dan rohani di RSPAD Gatot Subroto.

“Setelah ini kami akan memberikan surat pengantar kepada bakal pasangan calon untuk melakukan pemeriksaan kesehatan jasmani dan rohani, terkait kemampuan untuk menjalankan tugas sebagai presiden dan wakil presiden yang akan dilakukan tim pemeriksa di RSPAD Gatot Subroto pada hari sabtu tanggal 21 Oktober 2023,” pungkasnya. (zak)

Kerlas Kerja

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x
x