RSUD Padangsidimpuan Studi Tiru Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit di RSUD Cileungsi

HARUN HUTAGALUNG
20 Jan 2024 22:14
Berita 0 162
3 menit membaca

HAK SUARA .CO.ID PADANGSIDIMPUAN. (SUMUT)

Pj. Walikota Padangsidimpuan, Dr. H. Letnan Dalimunthe, S.K.M., M.Kes, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Padangsidimpuan melakukan studi tiru ke RSUD Cileungsi Pemerintah Kabupaten Bogor terkait Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) dan Electronic Medical Record (eMR).

Direktur RSUD Cileungsi, dr. Kusnadi, menyambut kedatangan dengan apresiasi kepada Pj. Walikota Padangsidimpuan dan mencatatnya sebagai dukungan nyata terhadap kemajuan RSUD.

dr. Kusnadi menekankan pentingnya implementasi SIMRS dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan kesehatan.

Menurut dr. Kusnadi, SIMRS memungkinkan rumah sakit mengelola informasi pasien secara terorganisir, memudahkan dokter dan perawat dalam memberikan perawatan yang tepat. Ia juga menegaskan komitmen RSUD Cileungsi untuk memberikan pelayanan terbaik dengan merespons komplain masyarakat sebagai kebijakan yang akan segera diperbaiki.

Lebih lanjut, dr. Kusnadi menguraikan peran Electronic Medical Record (EMR) sebagai catatan daring untuk data pribadi dan klinis klien atau pasien. Penerapan EMR di RSUD diharapkan meningkatkan keselamatan pasien, dokumentasi yang lebih baik, dan kualitas perawatan secara keseluruhan.

Kemudian mengenai eMR menurutnya itu sangat penting dalam melakukan percepatan untuk pendaftaran pasien, dan saat ini RSUD Cileungsi telah berinovasi dan beralih menggunakan sistem electronic Medical Record (eMR).

Dengan menggunakan aplikasi eMR ini RSUD Cileungsi, pasien yang hendak kontrol ke poliklinik dapat mendaftar secara online paling lambat H-1 sebelum kunjungan. Selain itu ketika telah berhasil mendaftar, pada hari kunjungan pasien dapat langsung ke poliklinik, melapor kepada perawat yang bertugas dan menunggu panggilan untuk konsultasi dokter.

Ditambah dengan sudah diterapkannya EMR maka petugas tidak perlu lagi menuggu berkas rekam medis pasien di poliklinik. Berkas tersebut sudah berbasis digital dan dapat dibuka langsung melalui komputer, penginputan file medis dapat dilakukan mudah dan cepat sehingga proses pelayanan dapat dilakukan lebih efisien.

Mengakhiri sambutannya, dr. Kusnadi menekankan filosofi RSUD Cileungsi, bahwa semua pasien wajib dilayani secara VIP, dengan penegasan bahwa “pasiennya yang dilayani secara VIP bukan ruangan VIP. Pelayanan terbaik di RSUD Cileungsi tidak hanya menjadi tagline, melainkan prinsip utama yang dipegang teguh dalam memberikan perawatan kesehatan” tutupnya.

Sementara itu, PJ Walikota Padangsidimpuan, Dr. H. Letnan Dalimunthe, S.K.M., M.Kes juga mengapresiasi dan berterimakasih atas sambutan hangat yang diterimanya saat berkunjung ke RSUD Cileungsi ini.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Direktur dan seluruh jajarannya yang telah menerima kami dengan sambutan yang hangat dan penuh kekeluargaan, kemudian sekilas saya sudah melihat bagaimana pelayanan di RSUD Cileungsi ini sudah sangat baik dan profesional, semoga akan lebih banyak lagi ilmu yang kami dapatkan selama studi tiru ini dan dapat di implementasikan di RSUD Kota Padangsidimpuan,” ucap Pj. Walikota.

Senada dengan Pj. Walikota, Direktur RSUD Padangsidimpuan, Drg. Susanti Lubis juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran RSUD Cileungsi yang telah menerima dan berkenan berbagi ilmu kepada Tim RSUD Padangsidimpuan.

Dirinya berharap Tim nya (RSUD Padangsidimpuan) dapat menggali lebih banyak informasi yang didapat baik secara teori maupun teknis.

Kemudian setelah sambutan acara dilanjutkan dengan Hospital Tour dan makan siang bersama.(FHG)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x