Sebanyak 21 Orang Yudisiawati Ahli Madya Kebidanan Akbid Nusantara Indonesia Kota Lubuklinggau Resmi Dikukuhkan

HAK SUARA
2 Des 2023 14:42
Nasional 0 179
2 menit membaca

Liputan4.com.Lubuklinggau, Sabtu, (02/12/23) bertempat di gedung serba guna kampus Akademi Kebidanan (Akbid) Nusantara Indonesia Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). yudisium menjadi salah satu rangkaian kelulusan yang digelar sebelum acara wisuda. sebanyak 21 orang mahasiswi mengikuti rangkaian kegiatan Yudisium yang menandakan mereka kedepan akan diwisuda dan resmi menyandang gelar ahli madya kebidanan.

Kesemua mahasiswi Akbid Nusantara Indonesia Kota Lubuklinggau itu akan melaksanakan wisuda pada 6 Desember 2023 mendatang di ballroom hotel smart kota setempat.

“Alhamdulillah hari ini kami pihak kampus melaksanakan yudisium pada 21 orang mahasiswi, hal ini dilakukan sebagai tanda para mahasiswi akan resmi di wisuda 6 Desember nanya,” Ujar Hj. Suyatmi, SKM, M.Mkes selaku Direktur Akbid Nusantara Indonesia Kota Lubuklinggau pada Wartawan.

Diungkapkannya, seluruh mahasiswi yang hadir pada acara ini pada akhirnya telah menyelesaikan studinya. Seluruh pihak kampus juga mengucapkan selamat atas keberhasilan seluruh mahasiswi Akbid Nusantara Indonesia.

“Saya dan seluruh pengurus Akbid Nusantara Indonesia mengucapkan Selamat berbahagia pada seluruh mahasiswi atas keberhasilan kalian menempuh studi dan pada akhirnya telah selesai, ” ucapnya.

Hj Suyatmi juga menyampaikan, harapannya agar dengan ilmu yang telah mereka selama menempuh pendidikan di Akbid Nusantara Indonesia dapat diimplementasikan pada masyarakat sebagaimana mestinya.

“Kedepan saya harap kalian semua para mahasiswi yang sudah selesai studinya dapat menjadi tenaga kesehatan profesional yang membantu wanita mulai dari sejak masa kehamilan hingga melahirkan sebagaimana mestinya,”Pungkasnya.

Pada akhir kegiatan direktur dan para pengurus kampus Akbid Nusantara Indonesia kota Lubuklinggau bersama orang tua melaksanakan kegiatan siraman pada mahasiswi, para mahasiswi yang ikuti yudisium itupun dimandikan (*)rls/rd/indra.

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Sebanyak 21 Orang Yudisiawati Ahli Madya Kebidanan Akbid Nusantara Indonesia Kota Lubuklinggau Resmi Dikukuhkan Wartawan: INDRA JAYA

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x