Usai Dipecat PSM Makassar, Wiljan Pluim Gabung Borneo FC

HAK SUARA
10 Okt 2023 19:26
Olahraga 0 175
2 menit membaca

FAJAR.CO.ID, SAMARINDA – Wiljan Pluim tidak membutuhkan waktu lama untuk menemukan klub baru setelah dipecat PSM Makassar.

Manajemen Borneo FC mengumumkan secara resmi bahwa Wiljan Pluim telah menjadi bagian skuad Pesut Etam per hari ini, Selasa (10/10).

Presiden Klub, Nabil Husien Said Amin menyambut kedatangan eks PSM Makassar di Borneo FC.

Dia menyebut transfer ini adalah upaya manajemen untuk memperkuat tim di sisa kompetisi demi meraih target utama, yakni menjadi juara Liga 1 2023-2024.

“Pertama, saya ucapkan selamat datang untuk Wiljan Pluim di keluarga besar Borneo FC, dan semoga cepat beradaptasi dengan tim,” ujar Nabil Husien dilansir laman resmi Borneo FC.

Nabil mengungkapkan ada beberapa alasan kuat pihak manajemen Borneo FC mendatangkan Pluim di tengah kompetisi.

Selain karena kebutuhan taktikal, Nabil Husien menganggap Pluim memiliki beberapa kriteria yang sangat cocok dengan tim.

“Yang membuat saya ingin mendatangkan Wiljan Pluim ini pertama adalah karakter. Sebenarnya sudah lama kami memantau, tetapi momentumnya belum ketemu yang pas,” ungkap pengusaha sukses asal Samarinda itu.

Nabil juga menilai Pluim memiliki karakter yang diinginkan pelatih Borneo FC Pieter Huistra. “Sesuai dengan filosofi yang Borneo FC terapkan. Ada satu kecocokan di situ,” tegasnya.

Nabil Husien memuji Pluim telah melakukan pekerjaan hebat selama 7 tahun membela PSM Makassar. Karena itu, dia menilai pengalaman dan kontribusi Pluim untuk Liga 1 hingga yang telah diberikan dan dapatkan di kompetisi ini patut diapresiasi dengan rasa hormat yang tinggi.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x