Videonya Viral Sebut Pratama Arhan Miskin, Sahabat Marshella Aprilia Minta Maaf: Ini Pelajaran Buat Saya

HAK SUARA
6 Okt 2023 02:54
Olahraga 0 183
1 menit membaca

FAJAR.CO.ID, JAKARTA- Sahabat Marshella Aprilia, Valdi Ghifari akhirnya meminta maaf atas ucapannya yang menyebut pesepak bola Timnas Indonesia Pratama Arhan miskin. Marshella Aprilia sendiri merupakan mantan dari Pratama Arhan.

Valdi Ghifari meminta maaf lewat posting-an video di akun TikTok-nya, Kamis, 5 Oktober 2023. Dia mengaku salah telah menyakiti perasaan dengan menyebut Pratama Arhan miskin.

Dia meminta maaf sudah membuat kegaduhan atas kalimatnya Pratama Arhan miskin saat Live TikTok bersama Marshella Aprilia.

“Dengan kerendahan hati, saya mohon maaf kepada Mas Arhan dan Mbak Zize (sapaan Azizah Salsha) atas kegaduhan yang saya buat, karena kemarin saya menyinggung dan menyakiti perasaan Mas Arhan dan Kak Zize,” ucapnya dilansir dari Pojoksatu.id.

Valdi berharap kejadian yang membuatnya dihujat satu Indonesia ini bisa menjadi pelajaran buatnya dan yang lain.

“Ini jadi pelajaran buat saya dan masyarakat umum juga biar lebih bijak mengunakan media sosil. Sekali lagi saya mohon maaf, semoga Mas Arhan dan Mbak Zize bisa memaafkan,” ungkapnya.

Video permintaan maaf Valdi Ghifari ini juga diunggah Marshella di Instagram Story-nya. Mantan kekasih Pratama Arhan ini telah lebih dulu meminta maaf, karena reaksi tertawanya ketika temannya menyebut Pratama Arhan miskin.(jpg)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x