TANGERANG – Liputan4.com, Wakapolresta Tangerang AKBP Agus Sugiyarto S.IK bersama PJ. Bupati Dr. Andi Ony Prihanton,M,Si melakukan peletakan batu pertama pembangunan/ revitalisasi pasar korelet. Kabupaten tangerang pada Jumat (26/01).
Turut hadir dalam Acara Peletakan Batu Pertama Pasar korelet siang ini, antara lain adalah Dr. Andi Ony Prihantono, M.Si (PJ. Bupati Tangerang), AKBP Agus Sugiyarto, S.I.K (Wakapolresta Tangerang), Drs. H. Syaifullah, MM (Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Kab. Tangerang), Ibu Fenny Widiyanti SE.MM (Dirut Perumda pasar NKR), Drs. H. Heru Ultari M.Si (Camat Panongan), Kapten Inf Irwanto (Danramil 14/Panongan)/ Mewakili Dandim 0510/Trs, IPTU Hotma Patuan Anggari Manurung, S.Tr.K, S.IK (Kapolsek Panongan), Sdr. Suherman (Kades Ranca Iyuh), IPTU Iman Sodikin (Kanit IK Polsek Panongan), Sdr. William (Direktur PT. MAG), Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan para Tamu undangan.
“Alhamdulillah, dan terima kasih kepada pemerintah pusat khususnya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia atas terlaksananya pekerjaan pembangunan/revitalisasi pasar korelet ini,” ucap Andy Ony bersyukur.
lebih lanjut dalam sambutannya Andi Ony mengatakan, program revitalisasi pasar ini telah ditunggu sejak lama, dan kini sudah datang. Diharapkan program revitalisasi pasar ini dapat terlaksana dengan baik, tanpa hambatan sama sekali. Sebab, untuk mendapatkan program revitalisasi pasar ini tidak terlepas sinergitas yang baik antara Pemerintah Daerah, Perumda, dan dinas terkait.
Sementara itu Wakapolresta Tangerang AKBP. Agus Sugiyarto S.IK, mendukung sekali kegiatan peningkatan perekonomian masyarakat dirinya menuturkan.
“Keberadaan pasar korelet ini cukup strategis karena berada di tengah tengah kawasan padat penduduk, sangat sinergis untuk melayani pariwisata kedepannya dan untuk pemulihan ekonomi masyarakat dan usulannya kepada pemerintah dan lembaga terkait untuk mengembangkan pasar ini,”ucapnya.
Agus juga menyampaikan ucapan terima kasih terutama kepada pemangku kepentingan (stakeholder) yang terkait dengan program pembangunan revitalisasi pasar korelet ini atas bantuan selama dalam proses pembangunan hingga selesai nanti.
“Tidak boleh ada diskrimasi, pesanan atau perlakuan istimewa terhadap siapapun yang akan menempati petak pasar ini,”tegas nya.
Sementara itu, Dirut Perumda Pasar NKR Fenny Widiyanti SE,MM mengatakan, revitalisasi Pasar korelet ini dilakukan untuk mengembalikan fungsi pasar sebagai prasarana perdagangan dan perekonomian rakyat sehingga menjadi bangunan yang aman, nyaman, bersih, tertata, dan menjadi salah satu ikon Kabupaten tangerang,”kata fenny
Bangunan Pasar korelet juga direncanakan untuk mengimplementasikan prinsip-prinsip Perencanaan Bangunan Gedung Hijau (BGH), Pasar korelet kemudian masuk ke dalam usulan pasar yang dibangun oleh pemerintah kabupaten tangerang melalui Kementerian terkait. berdasarkan Keputusan Menteri PUPR Nomor: 1122/KPTS/M/2022 tentang Penetapan Lokasi Pembangunan, Rehabilitasi, atau Renovasi Pasar Rakyat, Prasarana Perguruan Tinggi, serta Penetapan Daftar Rincian Detail Nama dan sekolah.
“Pada hari ini, kita melaksanakan Acara Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pasar korelet sebagai momen awal bagi semua pemangku kepentingan terkait untuk terus berkolaborasi selama pelaksanaan konstruksi,”tutup nya [ Pewarta: Adien. S ]
Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Wakapolresta Tangerang Hadiri Groundbreaking Pasar Korelet Wartawan: ADIEN SAMHUDIN
Tidak ada komentar