Mari Kita Jaga Kondusif Pasca Pilpres 2024, Ajak Romo Hendrikus Dili (GKMRPR)

HAK SUARA
22 Feb 2024 14:42
Ragam 0 136
1 menit membaca

PAMEKASAN – Beberapa Tokoh Agama di Indonesia menyampaikan harapannya agar semua pihak bersatu usai Pemilu 2024. Pesan perdamaian juga disampaikan oleh Romo Hendrikus Dili, O.Carm. Pendeta Gereja Katholik Maria Ratu Para Rosul (GKMRPR) Pamekasan.

“Kita semua baru saja melaksanakan pesta demokrasi pemilihan umum dengan damai sukacita dan kegembiraan tentu ada yang kalah ada yang menang siapapun presiden yang terpilih itulah presiden Republik Indonesia”, ucap Romo Hendrikus Dili,O.Csrm.

Lanjut Romo Hendrikus Dili,O.Csrm. Presiden yang terpilih kita harus terima dan kita harus mengakui dan sekarang saatnya kita kembali bersatu sebagai saudara satu sama lain.

Romo Hendrikus Dili, mengapresiasi jajaran kepolisian Polres Pamekasan yang sudah menjaga tahapan pemilu di Pamekasan. Ia berharap kondusifitas di Pamekasan bisa terus terjaga.

“Mari kita jaga bersama kondusifitas di Pamekasan. Tetap menjaga persatuan dan kesatuan,” ucapnya.

Terima kasih atas kunjungan Anda dan membaca berita dengan judul: Mari Kita Jaga Kondusif Pasca Pilpres 2024, Ajak Romo Hendrikus Dili (GKMRPR) Wartawan: CHALIK

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x