Susul Putri KW, Gregoria Mariska Tunjung Tembus 16 Besar Asian Games

HAK SUARA
3 Okt 2023 23:55
Olahraga 0 204
2 menit membaca

FAJAR.CO.ID, HANGZHOU — Dua tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardhani, mengamankan tiket babak 16 besar nomor perseorangan di Asian Games 2022 Hangzhou.

Putri KW melaju usai menang atas wakil Hong Kong, Liang Ka Wing, dua gim langsung 21-11, 21-10.

Pada pertandingan yang berlangsung di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, Selasa (3/10), Putri mengambil inisiatif menyerang dan memimpin 5-1 di gim pertama dan dominasi Putri atas lawannya terus berlanjut hingga unggul 11-5.

Usai interval pertama, Putri tetap tidak menurunkan tempo permainan dan unggul 18-9 sebelum menuntaskan gim pembuka itu dengan skor 21-11.

Di gim kedua, Putri terus tampil menekan dan semakin percaya diri dengan keunggulan hingga selisih enam poin, 7-1. Serangan-serangan Liang mampu dipatahkan Putri, hingga interval di gim kedua berakhir dengan skor 11-2 untuk keunggulan Putri.

Liang sempat keluar dari tekanan seusai interval. Namun, Putri mampu membaca pola serangan yang dilancarkan Liang untuk menutup gim kedua dengan kemenangan 21-10.

Sementara Gregoria menang dua gim langsung 21-17, 21-16 atas wakil India, Ashmita Chaliha, di babak 32 besar Asian Games 2022 Hangzhou, Selasa (3/10).

Pada pertandingan di Binjiang Gymnasium itu, Gregoria sempat kehilangan sejumlah poin di awal gim pertama sehingga tertinggal 6-10.

Gregoria terus mencoba keluar dari tekanan, namun pebulu tangkis asal India itu mampu menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-9.

Seusai interval, Gregoria memanfaatkan celah dari Ashmita dengan terus mengarahkan serangan di sisi kanan pebulu tangkis kidal tersebut, hasilnya Gregoria mampu menyamakan kedudukan 14-14.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x