Bayern Munchen Susah Payah Menang, Tuchel Salahkan Lapangan, Ini Kata Pelatih Kopenhagen

HAK SUARA
4 Okt 2023 09:58
Olahraga 0 91
2 menit membaca

FAJAR.CO.ID, KOPENHAGEN—Bayern Munchen harus menunggu hingga menit ke-83 untuk memastikan kemenangan di markas FC Kopenhagen pada matchday kedua Grup A Liga Champions.

Pada laga yang berlangsung di parken, Bayern Munchen tertinggal lebih dulu setelah dijebol Lukas Lerager pada menit ke-56. Jamal Musiala kemudian menyamakan kedudukan di menit ke-67 sebelum gol Mathys Tel pada menit ke-83 memastikan kemenangan Bayern.

Berbicara kepada UEFA.com, pelatih Bayern, Thomas Tuchel mengakui ini laga yang berat. Secara khusus, ia menyoroti kondisi lapangan yang buruk.

“Gol pembuka membuat segalanya menjadi rumit bagi kami. Namun kami tetap fokus, kami tetap positif; kami tidak frustrasi, dan itulah kunci untuk membalikkan keadaan dengan sedikit keberuntungan dan energi yang sangat, sangat bagus dari bangku itu,” katanya.

“Ini adalah kompetisi yang ketat dan lapangan yang sulit untuk dimainkan. Kami mengendalikan pertandingan, tetapi kami tidak cukup tepat dan klinis untuk menciptakan peluang besar dan terus unggul. Lalu dengan peluang mereka, kami kebobolan, dan itu membuat segalanya menjadi lebih rumit,” lanjutnya.

Pelatih Kopenhagen Jacob Neestrup,  berbicara kepada UEFA.com sementara itu mengaku puas dengan performa timnya meski mereka harus menelan kekalahan di kandang sendiri.

“Kami tahu bahwa, terutama di kandang, kami memiliki kesempatan untuk menunjukkan betapa bagusnya kami dan mendukung seluruh Kopenhagen. Kami melakukannya hari ini. Saya pikir kami menyamai Bayern – dan itu berlaku dua arah bagi dua tim yang ingin menyerang,” tegasnya. (amr)

Kerlas Kerja

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

x
x
x